Blogger.

JALAN TUHAN


Tidak ada yang tahu sampai kapan sebuah rasa tetap bersemayam. Karena keagungan hati ada pada waktu. Jika mencintai adalah sebuah pilihan, maka setiap manusia memiliki hak pada garis hidupnya. Tapi tidaklah begitu dalam garis Tuhan. Terkadang terdapat jalur yang diluar batas, di luar rencana manusia, di luar kehendak manusia. Lalu salahkah ketika manusia menentukan jalannya?! Jalan hati yang hanya bisa di rasa. Ini berkaitan dengan rasa. Rasa yang hadirnya tak terduga. Rasa yang suci karena jalur yang datang tanpa rencana. Rasa yang jika kehadirannnya membalut jiwa menjadi ruh, yang akan melekat pada raga. Sebuah rasa yang jika beriringan dengan jalur takdir akan berakhir indah.
Namun tidak selamanya garis Tuhan sesuai dengan terciptanya rasa itu dari seorang insan. Adakalanya rasa datang lebih awal yang dilihat dari kacamata manusia adalah sebuah berkah. Tapi pada akhirnya jalan Tuhanlah yang membuka mata setiap insan. Bahwa tak selamanya rasa itu tepat. Jika hal ini terjadi, mungkinkah rasa itu hanya akan berakhir menjadi luka yang abadi? Karena ini bukan salah seorang insan dalam menghadirkannya untuk saling menciptakan rasa!! Lalu apakah ini rasa yang salah karena mendahului takdir ataukah takdir yang salah karena tidak menghargai rasa yang diciptakan manusia?! Padahal rasa itu lahir dari hati yang meruapakan tempat paling dekat dengan kehadiran Tuhan.

Dan ternyata logika ini tidak mampu menembus jalan pikir Tuhan. Menimbulkan benci yang sebenarnya akan berakhir indah. Karena jalan itu dicipatakan oleh Sang pencipta, pemilik raga setiap insan. Keyakinan hati yang membuat rasa dikembalikan pada jalan Tuhan. Walau pada akhirnya ada rasa yang mejadi luka dan tak mampu dibenahi lagi. Karena memang semua ini terletak pada kesalahan yang tercipta dari pikiran manusia. Dimana hati dibalut emosi yang tidak mempertimbangkan takdir. 


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

0 komentar:

Posting Komentar

  © NOME DO SEU BLOG

Design by Emporium Digital